Mengenali Watak Manusia

Kalau disuruh memilih dari empat profesi :

1. ARTIS,

2. SUTRADARA,

3. PENONTON dan  

4. PENULIS SKENARIO,

kamu akan memilih apa??”

begitulah kira-kira pertanyaan yang dilontarkan oleh ibu DR. Aisah Dahlan , seorang dokter yang mengambil ilmu lanjutannya dalam bidang narkoba.

Oke, kemudian setelah mengambil pilihan di kesempatan pertama, silakan pilih satu lagi!

Pertanyaan tersebut bukan sembarang pertanyaan, namun metode singkat dan spontan itu dapat menganalisa watak manusia dengan keakuratan sekitar 80%. Setiap manusia memiliki Watak dasar/utama yang dominan dan kombinasi tipe watak lainnya. Dalam pertanyaan bu Aisah di atas, jawaban dari pertanyaan pertama, merupakan watak dasar kita.

Penasaran kan? 🙂 , jadi…profesi di atas mewakili dari 4 tipe watak:

1. ARTIS –Pembicara /Sanguinis      —seperti sahabat nabi Ali bin Abi tholib

Hasrat : Gembira

(+) Kreatif/ banyak ide, ingin menggembirakan orang

(-)  Susah follow up ide (karena punya byk ide), tidak detil, sering lupa, tidak bisa diam, rada selebor.

 2. SUTRADARA –Pelaku  / Koleris      —seperti Umar bin Khattab

Hasrat : Mengatur

(+) Gerak Cepat, Keyakinan tinggi, cepat ambil keputusan. Orang tipe ini bisa “loncat” saat bangun tidur. :))

(-) Jika tidak “dipoles”, akan dianggap Bossy.

3. PENONTON — Pengamat / Plegmatis  — seperti Abu Bakar

Hasrat : Damai

(+) Ingin ketenangan, damai.

(-) Suka menunda-nunda, tidak bisa gerak cepat , energinya habis untuk mengendalikan perasaannya sendiri … karena itu, biasanya orang dengan watak ini gampang tertidur untuk mengembalikan energinya..dan kalau bangun tidur loadingnya lama :))

4. PENULIS SKENARIO — Pemikir / Melankolis  — seperti Ustman bin Affan

Hasrat : Sempurna  (quick test: tanpa diajari, mengeluarkan pasta gigi dari bawah ke atas)

(+) Detil, terencana, mendalam, menyenangi rumah yang biasa ditinggali.

(-) Lama mengambil keputusan, tidak bisa dadakan, suka stress karena ingin sempurna, agak susah beradaptasi di tempat yang baru..karena kebanyakan mikir/menduga2.

==========================================================================

Kajian yang diadakan oleh kepengurusan masjid dan perkumpulan Liqo di perumahan Griya Tugu Asri-Depok, pada 14 September 2014 lalu, memiliki tema ” Mengenal Dan Memahami Watak”.

Bu Aisah, dengan ilmu kedokteran yang dimilikinya dan juga dengan gayanya yang komunikatif, menjelaskan mengenai otak manusia yang terbagi menjadi 2 bagian besar yaitu otak kanan dan kiri. Setiap bagian otak kanan dan kiri memiliki bagian-bagian (yang nama-namanya tidak tercatat semuanya oleh saya…maaf yah 😀 ), diantaranya adalah Lobus Frontalis dan Lobus Peritalis.

  • Lobus Frontalis terletak di depan (di sekitaran dahi atas) –> disinilah proses pembelajaran manusia akan tersimpan, seperti budaya, pola asuh dsb.
  • Lobus Peritalis terletak di belakang lobus frontalis (di atas kepala agak belakang sedikit) –>disinilah tempat serabut-serabut syaraf menyimpan watak manusia yang secara genetis diturunkan dari orang tuanya.

Disini saya jadi tau, saya ini masuk tipe watak yang mana… (yang mana hayyooo 😀 ) dan juga mengira-ngira watak Disha dan Dika dan juga suami.  Baru tau juga, soulmate itu biasanya (kemungkinan besar) justru memiliki tipe watak yang berseberangan (Sanguinis – Melankolis atau Koleris-Plegmatis)

======================================================================

Kesimpulan yang bisa saya ambil dari perlunya kita memahami watak manusia adalah:

  • untuk lebih baik lagi melakukan pola komunikasi terhadap orang lain, baik itu pasangan, anak, ortu, teman.
  • Dengan mengetahui ini, kita bisa memperbaiki diri agar kekurangan yang kita miliki bisa diminimalisir..melalui pembelajaran yang akan tersimpan di lobus frontalis otak kita.
  • Dengan mengetahui bahwa watak manusia itu berbeda-beda, maka saya tersadarkan bahwa sebagai ibu tidak perlu  membandingkan anak-anak kita satu sama lain. Setiap manusia (anak) itu UNIK. Kita hanya perlu observasi dan kemudian evaluasi terhadap setiap anak, agar keunggulan yang ada tidak menjadi liar dan kekurangan yang ada tidak merusak.

Seperti Tak Percaya…

…..bahwa sudah hampir dua tahun tidak memposting apapun di blog ini. Niat itu selalu ada untuk sharing ini dan itu , tapi karena memang gak diprioritaskan, jadi yaaahh jadinya lupa…:D

Mencoba meluruskan niat, bahwa setiap tulisan yang saya posting itu tidak mengharapkan pujian dari manusia, tetapi ingin mengabadikan memori lewat tulisan, serta memberikan manfaat kepada orang lain. Seperti apa yang saya rasakan…. yakni telah mendapatkan manfaat dari tulisan – tulisan orang mengenai tempat makan, destinasi wisata, hotel atau hal-hal lain yang kita ingin tau. Bagi saya, testimoni dari blog-blog pribadi itu lebih terpercaya, karena kemungkinan besar murni keluar dari opini pribadi tanpa ada niatan komersil di dalamnya.

Saat ini saya berniat untuk mulai posting-posting lagi nih… terkadang ada hal-hal yang terlalu besar untuk saya simpan sendiri di dalam pikiran,akhirnya luber dan gak kesisa lagi di memori :)) . Selain itu kalo baca-baca postingan yang lama mengenai hal-hal sepele dari polah anak-anak…iihh kok lucu ya, sayapun ga inget sebgian dari kejadian-kejadian itu…tapi membacanya lagi menjadikan pikiran ini bernostalgia.

Semoga niat ini bisa konsisten dan ada yang bisa dijadikan manfaat. 🙂

==Mekarsari, Depok. 14 September 2017==

 

Kangen Hujan

Sudah lama sekali musim kemarau ini berlangsung, sepertinya sudah lebih dari 3 atau 4 bulan. Jujur saja, saya khawatir sekali air tanah semakin menipis, sampai-sampai hampir lupa rasanya mencuci dengan mesin cuci otomatis (karena mesin cuci menggunakan air yg lebih banyak) ,jadinya mencuci dengan tangan-kalo ga kotor2 amat pake sabun cucinya sedikit aja-trus langsung bilas pake pelembut yang 1 kali bilas. Hehe.

Semoga Yang Maha Kuasa segera menurunkan hujan di daerah yang kekeringan. Aamiin.

Dan di antara tanda-tanda-Nya (ialah) bahwa kau lihat bumi kering dan gersang, maka apabila Kami turunkan air di atasnya, niscaya ia bergerak dan subur. Sesungguhnya Tuhan Yang menghidupkannya, Pastilah dapat menghidupkan yang mati. Sesungguhnya Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.” (QS. Fushshilat [41] : 39).

Cimanggis, 7 Sept 2015, suhu siang ini di dalam rumah 32 DerCel (Di luar pasti lebih panas lagi).

Cerita Geraham Bungsu

Cerita agak telat sebenarnya… Menindaklanjuti “kasus” gigi geraham bungsu saya, akhirnya Alhamdulillah sekitar sebulan yang lalu telah dicabut biasa, bukan bedah kecil.
Jadi gara-gara menemani suami untuk membersihkan karang gigi di Menteng Dental Clinic, Jl. Juanda- depok, iseng-iseng saya bertanya soal operasi geraham bungsu ke dokternya. Akhirnya si dokter melihat geraham saya dan dengan hampir yakin berkata bahwa ini bisa dicabut saja,karena posisi mahkota gigi saya yang tegak lurus, namun sang dokter masih meminta hasil rontgen giginya juga.

Seminggu kemudian, saya pun datang kembali dengan dagdigdug serrrr.. Setelah melihat hasil rontgennya, akhirnya “pembantaian” itu pun dimulai..(biar keliatan serem :p ). Berusaha sekuat tenaga menenangkan diri dan ikhlas, bu dokter pun membius gusi saya. Setelah menunggu sekitar 3 menit an dan gusi saya sudah merasa kebal, langsung deh gak sampai 2 menit, geraham saya sudah diambil.. cepat deh pokoknya. Alhamdulillah…proses setelahnya pun tidak menyakitkan,masih bisa jalan-jalan ke Margo City.. hehe, hanya saja selama sejam harus gigit kassa steril untuk menyerap darahnya bahkan setelah sejam pun masih suka merembes tuh darahnya.

Si Dokter tidak memberikan obat antibiotik, karena menurutnya proses pencabutannya tidak lama dan juga selagi saya menjaga kebersihan maka kmungkinan terinfeksi bakteri bisa diminimalisir. Dokternya hanya memberi obat pereda nyeri jika perlu, tapi alhamdulillah obat itu pun tidak saya minum, karena tidak merasakan nyeri, hanya pegal biasa saja di gusi.

Alhamdulillah..dan alhamdulillah lagi, ketakutan saya ternyata tidak beralasan.

Dika

Namanya Dika, umur 3 taun 4 bulan.

Lagi senang memakai celana jeans dan ikat pinggang dan baju berkerah. Kalo lagi dicuci celana jeans yang baru punya 1 itu, dia bakal bete dan ogah untuk mandi. Celana itulah mood booster dia. 

Untuk tatanan rambut, dia lagi g mau kalo rambutnya ditarik ke belakang, langsung lari ke cermin dan merapikannya.

Terkadang bundanya mikir, punya anak balita tapi udah kayak ABG. Hehe.

POLYTRON T7800_20140808_102803

 

Pengalaman Ke Periodonti

Apa itu Periodonti? Detilnya silakan googling aza ya. Saya direkomendasikan oleh dokter gigi umum, untuk ke dokter gigi spesialis periodonti agar masalah gusi berdarah saya bisa ditangani dengan maksimal.

Gusi saya sering berdarah terutama saat sikat gigi. Bahkan terkadang tidak sikat gigipun suka berdarah. Saya kan jadi khawatir kalau ngobrol sama orang lain trus berdarah…ntar dikira drakuli lagi…hiiiii… :p

Akhirnya atas restu dari pak bos a.k.a  suami , 2 bulan lalu saya membuat janji ke spesialis periodonti di RS Bunda Margonda, drg.Sara Ekaputri . Alhamdulillah dapet dokter cewe yang baik dan bergigi rapi terawat (loh kan kalo gigi dokternya aja acakadut, pasiennya bisa bimbang :D).

Saya datang dengan dua keluhan, sering berdarah dan gusi di geraham bungsu bawah kanan sering bengkak (klo yg geraham bungsu ini, direkomen oleh dokter sebelumnya untuk dicabut aja…tapi saya masih kekeuh untuk cari pendapat lain…rada merinding,padahal sih dulu banget pernah juga cabut gigi geraham bungsu yang pas di atasnya).

Untuk keluhan yang ke-dua, dokter memberikan pengantar untuk di rontgen giginya biar keliatan posisi geraham bungsunya seperti apa.

Untuk keluhan pertama, si dokter membersihkan karang gigi (scalling) dulu karena katanya karangnya sangat banyak (padahal baru di scalling tiga bulan sebelumnya). “Wah sepertinya ibu sikat giginya sering terburu-buru nih yaa”, kata si dokter sambil kerja. Saya yang sedang mangap, terkekeh saja sambil mengiyakan dalam hati..ah si dokter tau aja.

Bedanya bersihkan karang gigi di drg. umum sama disini, kalau di sini selesai di bersihkan kita disemprot cairan antiseptik mirip betadine gitu, jadi berasa lebih higienis aja, trus rasanya kok kalo di sini gak se sakit di dokter sebelumnya ya…lebih enak aja (mungkin lain tangan,lain cerita).

Setelah dibersihkan itu, si dokter ngecek gusi saya satu per satu. Katanya karena banyak penumpukan plak menyebabkan gusi itu tidak menempel sempurna di gigi, itu yang menyebabkan gusinya sering berdarah. Saya dikasih obat kumur aja, dan disuruh kontrol seminggu kemudian.

Minggu berikutnya saya kembali, dan setelah di cek ternyata ada 2 gigi yang gusinya masih bandel. “Saya kuret gusinya ya bu”, dengan santai si dokter bicara. Haaaah,gusinya disingkap sedikit saja nyeri, ini kok dikuret??!! …dalem hati aja sih komplennya. “Tenang aja, di bius kok bu” kata si dokter lagi. Yaa sudahlahh ya. Alhamdulillah semua lancar, dan berakhir dengan ada 2 benang hitam dan bibir berasa jeding, padahal gak…efek obat bius akan hilang kurang lebih sejam.

Dua minggu kemudian saya datang lagi untuk buka jahitannya. Akhirnya bisa tersenyum tanpa ada benang hitam nongol.

Hasilnya, Alhamdulillah semenjak perawatan itu, sampai sekarang tidak pernah berdarah lagi saat sikat gigi dan bau mulut jauh berkurang. Thanks a lot ya bu dokter… InsyaAllah ketemu lagi bulan November untuk diliat perkembangannya.

Oya, untuk kasus geraham bungsunya…hasil rontgen memperlihatkan bahwa ternyata ada bolong di gerahamnya dan karena lawannya yang di atas udah ga ada jadi memang disarankan ke spesialis bedah mulut untuk dicabut saja.

Gara-gara di rontgen juga, terlihat ada satu gigi depan saya yg di atas itu sudah mati, ga keliatan lagi saluran syarafnya…pantesan warnanya menguning..untuk yang ini disarankan ke spesialis konservasi gigi.

Banyak PR nya nih…hiks..

Kesimpulannya: rajinlah menyikat gigi, jangan takut ke dokter gigi (saya mah masih tetep aja deg degan kalo ke drg.)…dan terakhir…siapkanlah dana  lebih ….karena…ke dokter gigi itu…..lumayan…menguras ….kantong….saudara saudara. :D.

Biasanya kamu tak pernah berbohong
Biasanya kamu selalu terus terang
Tapi …..
Mengapa kali ini kau berbeda?
Di luar kau bilang lima
Ternyata hanya tiga
Walau begitu….
Kutetap suka kamu
Oh …… buah Manggis
🙂 🙂 🙂

View on Path

BISA Bersin Lagi!!!

Setelah hampir dua minggu mengalami gagal bersin secara terus menerus, akhirnya hari ini saya bisa bersin tanpa harus dipicu dengan merica. ALHAMDULILLAH…*sujud syukur*.

Sebetulnya selama gagal bersin itu saya tidak merasakan gangguan kesehatan, kecuali saat hidung gatal dan ternyata ga jadi bersin yang bikin bete. 

Dua hari lalu saya iseng mampir ke dokter umum langganan yang tidak terlalu jauh dari sekolahan anak (sekalian menjemput gitu loh), curhat aja kalo saya gagal bersin terus dan nanya apakah pernah mendapatkan kasus serupa. Eeh ternyata belum pernah, haha.

Kata si dokternya coba tunggu sampe seminggu atau dua minggu lagi, kalau memang mengganggu boleh coba cek ke THT saja dulu. Tapi menurut dia kalo memang ga ada gangguan di penciuman, dan kalo dikasih merica masih bersin berarti mungkin syaraf penangkap rangsangan di hidungnya lagi pengen “beristirahat” dulu atau perlu rangsangan yang lebih kuat dari yang biasa (seperti merica) agar bisa bersin. btw, Thanks ya Dok atas konsul gratisnya.. 🙂 

Begitulah sekelumit kisah hidup saya (apa coba ini?!), hal yang biasanya tidak kita sadari dan dianggap simpel, ternyata bisa mengganggu juga saat tidak bisa melakukannya. Nggak percaya?? rasain sendiri deeeh.. hehehe.

 

Gagal BERSIN

Kadang kita bersin tanpa disadari, tapi gimana kalau kita tidak bisa bersin? T.E.R.S.I.K.S.A ….hiks.

Hal itulah yang baru-baru ini saya alami, hidung gatal dan rasa mau bersin…. eeeeh ternyata ga jadi 😦 dan itu tidak terjadi sekali saja, tapi sudah hampir 5 hari ini.

Penasaran kenapa ga bisa bersin akhirnya saya coba liat eyang google, ada artikel yang menyebutkan untuk merangsang bersin, bisa dengan menggelitik hidung atau menumbuk bumbu dapur seperti merica misalnya. Di hari ke tiga saya tidak bisa bersin, isenglah saya coba menerbangkan bubuk merica di sekitar hidung daaan beberapa waktu kemudian bersin lah saya..ALHAMDULILLAAH.. nikmatnya tiada tara. Eh tapi masalahnya ternyata belum selesai, kalau tidak menghirup bubuk merica itu, saya kembali gagal bersin lagi..sampai sekarang. Hu hu hu.

Kenapa ya ini?? udah khawatir aja mikir yang aneh-aneh, tapi berusaha rileks aja dan berusaha pikir yang baik-baik.. mungkin aja i’m trying too much to sneeze? atau karena saking kepikirannya, setiap ada rasa mau bersin saya jadi grogi sendiri (bersin..gak..bersin..gak) akhirnya ga jadi bersin deh.  Yah kita liat saja beberapa hari ke depan, mungkin kalo emang tetap belum bisa bersin secara alami juga,baru cek ke dokter.

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu ‘Anhu, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda:

إذَا عَطَسَ أَحَدُكُمْ فَلْيَقُلْ الْحَمْدُ لِلَّهِ وَلْيَقُلْ لَهُ أَخُوهُ أَوْ صَاحِبُهُ يَرْحَمُك اللَّهُ وَلْيَقُلْ هُوَ يَهْدِيكُمْ اللَّهُ وَيُصْلِحُ بَالَكُمْ

“Apabila salah seorang kamu bersin, hendaknya ia mengucapkan: الْحَمْدُ لِلَّهِAlhamdulillah. Dan hendaknya saudaranya atau sahabatnya mengucapkan kepadanya: يَرْحَمُك اللَّهُYarhamukallah. Maka apabila ia mengucapkan yarhamukallah kepadanya, hendaknya ia mengucapkan: يَهْدِيكُمْ اللَّهُ وَيُصْلِحُ بَالَكُمْYahdikumullah wa Yuslihu Baalakum. (HR. al-Bukhari no. 5756)

– See more at: http://www.voa-islam.com/read/doa/2011/07/04/15507/dzikir-saat-bersin-oleh-orang-yang-dan-mendengarnya/#sthash.ukG8gBVW.dpuf

 

 

Renungan Diri

DISAAT KITA…

Mendengar/merasakan saudara kita terkena musibah kabut asap,

Mendengar/merasakan saudara kita terkena banjir

Mendengar/merasakan saudara kita yang sakit,bahkan untuk menggerakkan anggota tubuhnya saja sakit,

Mendengar/merasakan tidak memiliki sumber penghasilan

Mendengar saudara kita di belahan dunia lain berperang fisik,

Maka sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan (QS Al-Insyirah ,94: 5), sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan (QS 94:6)

SAATNYA KITA MENDOAKAN MEREKA DAN MENGUCAP SYUKUR ALHAMDULILLAH,

Kita masih bisa mengirup udara bersih saat memulai hari

Kita bisa melangkah keluar rumah dalam keadaan kering

Kita sehat dan bisa melangkah,ruku dan sujud dengan (insyaAllah) sempurna

Kita masih dapat bekerja dan mendapatkan uang untuk kebutuhan hidup

Kita bebas beraktivitas tanpa dirundung rasa cemas yang berlebihan

Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

PANTASKAH KITA

Malas Shalat?

Malas men-tadabburi AlQuran?

Malas menutup aurat?

Malas dan mengeluh saat bekerja?

Iri akan harta orang lain?

Mengambil hak orang lain tanpa kebenaran?

Mendapatkan sesuatu dengan cara riba?

Dan kehidupan dunia ini hanya senda gurau dan permainan. Dan sesungguhnya negeri akhirat itulah kehidupan yang sebenarnya, sekiranya mereka mengetahui (QS. Al Ankabut, 30: 64)

Istighfar…istighfar….istighfar..

Diri ini yang masih sering malas, diri ini yang masih sering mengeluh, diri ini yang belum memiliki hati yang bersih, diri ini yang masih belum menjadi istri dan ibu yang baik,….diri ini yang ingin terus mencoba memperbaiki semuanya. InsyaAllah.